Situs resmi manga karya Hiroyuki yaitu Kanojo mo Kanojo, merilis sampul volume 8. Volume ini akan rilis pada 15 Oktober di Jepang.
“5 bulan mencoba untuk menyingkirkan Mirika… Kita semua mulai hidup bersama dan hal pertama yang harus kita khawatirkan adalah apa yang akan terjadi di malam hari.
Mereka menginginkan bersama tidur dengan Naoya! Shino secara aktif menarik perhatian Naoya dengan mengenakan pakaian tipis, tapi Mirika tidak berdiam diri. Satu-satunya hal yang penting adalah mereka bersama!
Ini merupakan volume ke-8 dalam serial komedi romantis yang akan membuat jantung Anda berdetak tanpa henti dari selamat pagi hingga selamat malam!.”

Tentang Kanojo mo Kanojo
Hiroyuki mulai menerbitkan manga melalui Weekly Shonen Magazine penerbit Kodansha pada Maret 2020. Penerbit menerbitkan volume ke-6 pada 17 Juni 2021, sementara volume ke-7 rilis pada 17 Agustus di Jepang.
Hiroyuki juga menulis manga seperti Aho Girl, Doujin Work, dan Mangaka-san to Assistant-san to, yang telah mendapatkan adaptasi anime.
Kanojo mo Kanojo mendapat adaptasi anime sebanyak 12 episode. Tezuka Productions adalah studio utama dalam produksi serial ini, di bawah arahan Satoshi Kuwahara dan naskah Keiichirou Oochi.
Anime ini telah tayang di Indonesia selama musim Summer-2021 (Juli-September) melalui kanal Youtube Muse Indonesia. Sejauh ini belum ada informasi mengenai produksi season ke-2.
Sinopsis Kanojo mo Kanojo
Setelah memendam cinta yang tak terbalas selama beberapa tahun, Naoya Mukai akhirnya berpacaran dengan teman masa kecilnya, Saki Saki.
Namun, saat dia mencoba berkomitmen pada hubungannya, dia menerima pengakuan tiba-tiba dari Nagisa Minase.
Pada awalnya, Naoya mencoba untuk menolaknya namun diliputi perasaan tidak ingin menyakitinya. Mencoba untuk menghindari mengkhianati kepercayaan pacarnya padanya, Naoya memikirkan “solusi” untuk membuat mereka berdua bahagia yaitu memacari mereka berdua.
Secara alami, Saki menolak pendapat itu, tapi melalui kegigihan Naoya dan Nagisa, dia akhirnya menerima.
Dengan ini, romansa 3 anggota dimulai antara Naoya, pacarnya, dan pacarnya yang lain, yang sejak awal sudah memiliki hubungan yang menyimpang dari norma sosial.