
Seorang leaker terkenal Jepang mengonfirmasi bahwa film yang akan datang dari adaptasi manga anime Nanatsu no Taizai (The Seven Deadly Sins), berjudul Nanatsu no Taizai: Hikari ni Norowareshi Mono-tachi (The Seven Deadly Sins: Cursed by Light ), akan tayang di Jepang pada 2 Juli mendatang.

Proyek film ini akan menampilkan cerita asli (setelah akhir seri) yang ditulis oleh Nakaba Suzuki, penulis serial ini tersebut. “Ceritanya akan penuh dengan unsur-unsur yang tidak berani saya masukkan ke dalam cerita utama Nanatsu no Taizai” kata Nakaba-sensei.
Di sisi lain, manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Nakaba Suzuki ini diterbitkan di Majalah Weekly Shonen penerbit Kodansha pada Oktober 2012 hingga Maret 2020, dengan total 41 volume. Sampai saat ini, serial ini sudah memiliki tiga musim dari adaptasi animenya, ditambah yang keempat dan terakhir saat ini sedang tayang.