Sudah tahu belum, ada update terbaru pada video game smartphone GODDESS OF VICTORY: NIKKE? Pasalnya, pembaruan tersebut hadir untuk karakter Makima dari anime Chainsaw Man.
Pembaruan tersebut adalah perubahan pakaian dari Makima, yang sebelumnya menggunakan jas sehingga player tidak bisa melihat bagian belakang makima. Namun setelah update, jas ini bisa disembunyikan.
Tentunya desain baru dari Game NIKKE ini menarik perhatian bagi para pemain. Pada perubahan tersebut mengundang komentar para pemain seperti, “akhirnya bisa melihat Makima dengan seluruh lekuk body goalsnya.“

Jadwal Rilis Update Makima di GODDESS OF VICTORY: NIKKE
Pakaian baru Makima segera rilis pada 2 Maret 2023 mendatang. Karakter Makima merupakan karakter SSR sebagai bagian dari kolaborasi “BULLET X CHAINSAW” yang saat ini telah tersedia.
Sebelum adanya update, player tidak mungkin bisa melihat bagian belakang makima saat berjongkok sekaligus menembak, karena tertutup oleh jubah pada punggungnya.
Dalam update patch sebelumnya, GODDESS OF VICTORY: NIKKE langsung ramai menjadi bahan pembicaraan.

Tentang Chainsaw Man
Bang Denji ini punya impian yang biasa-biasa aja. Dia pengen punya kehidupan yang bahagia. Seperti, ngabisin waktu bareng cewek yang dia suka.
Sayangnya hal ini malah jauh banget dari kenyataan. Dia dipaksa sama Yakuza buat ngebunuh setan untuk melunasi utang-utangnya.
Dengan menggunakan senjata peliharaannya, Pochita, ia bisa ngelakuin tugas apapun, sampai suatu saat dia make kekuatannya meleibihi kapasitas seharusnya.
Karena hal itulah ia sampe terbunuh oleh iblis yang punya kontrak dengan Yakuza.
Gak ada yang tau, kalau Pochita ini join sama mayatnya si Denji dan ngasih dia kekuatan syaiton gergaji mesin, dengan mengubah tubuhnya jadi gergaji mesin, sehingga kemampuan barunya itu bisa membantai orang-orang.
Sumber : Inside Game